PROGRAM TEKNOLOGI YANG DISEMINASIKAN KEPADA MASYARAKAT (PTDM)

11 Oktober 2021 09:54:20 WIB

 

Tahun 2021 Pemerintah Kalurahan Serut menjalin kerjasama dengan Universitas Ahmad Dahlan untuk menerima Program Teknologi yang Diseminasikan kepada Masyarakat (PTDM). Program tersebut merupakan program bergengsi yang memotori teknologi tepat guna untuk dimanfaatkan secara langsung oleh masyarakat. Tim PTDM UAD yang diketuai oleh Umi Salamah, S.Si., M.Sc dari Prodi Fisika MELINS FAST dan beranggotakan Qonitatul Hidayah, S.Si., M.Sc (Prodi Fisika MELINS FAST), Sri Handayaningsih, S.T., M.T. (Prodi Sistem Informasi FAST) mengangkat topik “Implementasi Sistem Kontrol dan Monitoring PLTS Hybrid untuk Otomatisasi Catu Daya Pompa Air Bersih Masyarakat Kalurahan Serut, Kapanewon Gedangsari, Kabupaten Gunungkidul”.  Dengan menggandeng mitra    kelompok Keswadayaan Masyarakat (KKM) Tirta Abadi Jaya dan Kelompok Sadar Wisata (POKDARWIS) Gunung Jambu, Tim PTDM UAD menginisiasi teknologi masuk desa. Mitra tersebut mengelola tersedianya air bersih untuk masyarakat Kalurahan Serut.

Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) yang dibangun di Kalurahan Serut tersebut berkapasitas 5000 kWP yang digunakan untuk mengoperasikan pompa air sumur bor sebagai sumber air masyarakat Kalurahan Serut. Dengan hadirnya PLTS tersebut kebutuhan listrik pompa air tersebut dapat terpenuhi sehingga menekan biaya operasional yang signifikan terutama biaya pulsa listrik. Di samping itu, PLTS yang dibangun juga dikembangkan pemanfaatannya oleh masyarakat untuk penerangan jalan. Saat ini, telah dipasang penerangan jalan sebanyak 18 titik. Sistem PLTS ini  juga merupakan sistem PLTS yang dapat dimotoring daya listrik yang dihasilkan dengan mengintegrasikan dengan teknologi Internet of Thing (IoT) sehingga monitoring daya tersebut dapat dilakukan dimana saja dan kapan saja. Sudah selayaknya teknologi bermanfaat di masyarakat,dirasakan kehadirannya, tidak hanya  berhenti pada tataran teori dan kajian. Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) bukan hal baru di dunia akademik dan riset, tapi bagi masyarakat desa masih menjadi hal 'mewah'. Program PTDM UAD ini salah satu perwujudan dari upaya menghadirkan teknologi di tengah-tengah  masyarakat desa.

 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung